Ribuan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Jember telah dilepas di seluruh kecamatan yang ada di Jember dalam agenda KKN kolaboratif, kemarin pagi (23/7) di Alun-alun Jember.
Kuliah Kerja Nyata Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Universitas Jember (KKN MBKM Unej) Membangun Desa dilangsungkan di Desa Kertonegoro, Kecamatan Jenggawah, Jember, kemarin (26/6).
Desa Silo dipilih menjadi lokasi pelaksanaan KKN mahasiswa Universitas PGRI Argopuro (Unipar) Jember. Tim yang beranggotakan 32 mahasiswa kelas D7D PG PAUD dan dipandu Ratnasari Dwi Ade Chandra MPd selaku dosen pembimbing lapangan ini terjun untuk meningkatkan potensi sumber daya manusia Desa Silo sebagai wujud pengetahuan dan kreativitas.
Webinar yang diselenggarakan oleh UM Jember diikuti oleh 217 orang peserta tersebut menghadirkan narasumber nasional yakni Dr Ermanto Fahamsyah, SH, MH, Komisioner dan Wakil Ketua Komisi Kerjasama-Pengkajian Kelembagaan BPKN RI, yang membahas tentang perlindungan konsumen dalam transaksi di era digital.
Pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai ternyata tidak membuat semangat mahasiswa luntur. Terutama yang bertujuan mengabdi kepada masyarakat. Seperti salah satu mahasiswa Universitas Jember asal Kota Lumajang, Fenika Harvan Pamungkas yang sedang melaksanakn KKN BTV (Back To Village) III dengan Dosen Pembimbing Lapangan Hadziqul Abror, S.Si., M.T yang berlokasi di desa Kebonsari, Sumbersuko Lumajang.
Program kuliah kerja nyata (KKN) kembali mengalami penundaan. Sedianya, agenda yang mewajibkan mahasiswa memberikan kontribusi langsung ke masyarakat ini mulai digelar pada awal semeter ganjil. Namun, karena pemberlakuan PPKM darurat, beberapa kampus pun belum sepenuhnya berani untuk melakukan KKN.
Kuliah kerja nyata (KKN) mahasiswa IAIN Jember kembali dilakukan secara offline tahun ini. Sedikitnya, 1.190 mahasiswa diterjunkan ke berbagai lokasi berbeda, meliputi Kabupaten Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi, dan Lumajang. Mereka bakal ‘merakyat’ selama satu bulan ke depan, hingga awal Maret mendatang.
Selama pandemi berlangsung, sejumlah kegiatan pembelajaran pun dilakukan secara daring. Termasuk proses kuliah kerja nyata (KKN) pada mahasiswa akhir. Beberapa kampus yang telah menerapkan KKN daring di antaranya adalah IAIN Jember dan Universitas Jember.
UNIVERSITAS Muhammadiyah Malang (UMM) menjadi Runner Up perguruan tinggi swasta (PTS) terbanyak yang memperoleh pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) terbanyak se-Indonesia, yakni 55 proposal. Hal itu tertuang dalam penilaian proposal baru-baru ini oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Tinggi dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) di 5 Bidang PKM Tahun 2020.